NortonGuide.com – Ini dia cara mengubah kuota edukasi Axis menjadi kuota utama tanpa aplikasi. Mungkin kamu bertanya, apa kuota edukasi Axis bisa untuk nonton Youtube atau membuka sosial media?
Paket internet edukasi atau kuota edukasi dari Axis, yang merupakan salah satu provider internet untuk pengguna seluler, siapa sangka ternyata kuota edukasi Axis tersebut bisa berubah menjadi paket atau kuota utama tanpa aplikasi jika kamu mau mengikuti dan mempraktekkan cara-caranya berikut ini.
Cara Mengubah Kuota Edukasi Axis Tanpa Aplikasi
Agar kamu bisa mendapatkan subsidi atau bantuan kuota edukasi Axis tersebut, kamu wajib mendaftarkan dulu nomor Axis kamu lewat admin sekolah atau kampus kamu. Maka nantinya, si Admin akan mendaftarkan ulang nomor milik kamu ke Kemendikbud agar nomor Axis kamu bisa menjadi salah satu penerima Subsidi kuota dari Pemerintah.
Kabar baiknya, Admin akan merangkum cara-cara bagaimana kamu bisa merubah kuota internet edukasi Axis menjadi kuota atau paket utama dengan mudah dan manjur, berikut caranya!
Tutorial Cara Mengubah Kuota Edukasi Axis
Agar kamu bisa mengubah paket internet edukasi axis kamu menjadi kuota reguler tanpa harus menggunakan aplikasi pihak ketiga adalah hanya dengan mengatur dan membuat pengaturan Access Point Name (APN) baru di Hp atau handphone milik kamu. Dalam membuat settingan APN tersebut, kamu harus ikuti seluruh langkah-langkahnya dengan seksama agar kamu paham nantinya.
Langkah pertama
Silahkan kamu buka pengaturan di handphone kamu lalu cari menu “Kartu SIM dan Jaringan Seluler”, setelah muncul pilihan Jaringan atau Network. Klik tulisan AXIS, selanjutnya pilih “Nama Jalur Akses”, lalu kamu klik tanda + (tambah) dan membuat jalur APN baru.
Dalam langkah ini, untuk membuat APN baru. Admin pastikan perangkat handphone di Indonesia memiliki kesamaan. dan jika kamu mengikuti langkahnya dengan baik, maka kamu tinggal membuat isi pengaturan Access Point Name (APN) baru.
Langkah kedua
Ikuti langkah pengaturan APN baru berikut ini :
- Nama : NortonGuide.com (beri nama apa saja)
- APN : speedbot4g
- Nama Pengguna : axis
- Kata Sandi : axis
- Server : 1.1.1.1
- Proxy MMS : 104.68.151.248
- Jenis Autentikasi : PAP atau CHAP
- Jenis APN : default, supl
- Protokol APN : IPv4
- Protokol Roaming APN : IPv4
Selain itu, jika ada beberapa settingan yang tidak Admin tuliskan, maka abaikan saja atau biarkan kosong secara default. Jangan lupa simpan settingan APN batu yang telah kamu buat tadi.
Setelah itu, restart atau hidupkan ulang handphone dan coba buka sosial media atau browsing. Apa kuota edukasi axis bisa dipakai?. Jika ya, maka selamat kamu telah berhasil mengubah kuota edukasi axis menjadi kuota utama tanpa aplikasi.
Kesimpulan
Namun perlu diketahui, Tutorial ini tidak 100% berhasil. Karena tidak semua nomor Axis bisa diterapkan, karena ada Syarat dan Ketentuan yang berlaku. Sehingga hanya nomor Axis tertentu saja yang bisa menjalankan tutorial cara Mengubah Kuota Edukasi Axis Menjadi Kuota Utama tanpa Aplikasi.
dan faktanya, dalam program pembelajaran jarak jauh atau Belajar Daring ini pemerintah sudah mengeluarkan anggaran khusus dalam mendukung kebutuhan paket internet untuk para Dosen, Mahasiswa, Guru, dan Siswa di seluruh Indonesia.
Sebagaimana diketahui, Axis memberikan kuota edukasi untuk pengguna setianya yang masih mengenyam pendidikan. Demi mendukung pembelajaran jarak jauh yang mulai menjadi kebiasaan baru semenjak pandemi Covid-19 di Indonesia.
Penutup
Penggunaan kuota edukasi axis hanya bisa digunakan oleh si pengguna, mengakses aplikasi tertentu sesuai dengan kebijakan yang dibuat operator Axis.
Dimana total kuota edukasi yang didapat bisa berbeda. Contohnya kuota edukasi sebanyak 35 GB untuk para siswa, para Guru mendapatkan sebanyak 45 GB, dan khusus para Dosen dan Mahasiswa mendapat 50 GB kuota edukasi Axis.